100 Contoh Soal SKD CPNS Tahun 2023


SEARCH DISINI :

100 Contoh Soal SKD CPNS Tahun 2023

Amongguru.com. Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) adalah tahapan yang harus diikuti oleh pelamar CPNS Tahun 2023 setelah dinyatakan lolos seleksi administrasi dan verifikasi data.

Read More

Pelaksanaan SKD CPNS menggunakan sistem Computer  Assisted  Test (CAT), dan kelulusannya menggunakan nilai ambang batas (passing grade).

Setiap peserta Seleksi Kompetensi Dasar CPNS 2023 wajib mengerjakan soal yang terbagi dalam tiga bentuk tes, yaitu Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensi Umum (TIU), dan Tes Karakter Pribadi (TKP).

Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) adalah tes yang digunakan menilai penguasaan pengetahuan dan kemampuan dalam mengimplementasikan nilai-nilai Pilar Kebangsaan Indonesia.

Tes Intelegensia Umum merupakan tes untuk mengukur intelegensi dalam analisa numerik (angka), verbal (bahasa), serta berpikir logis dan analitis.

Sedangkan Tes Karakteristik Pribadi (TKP) adalah tes psikologi untuk meneliti karakter kepribadian dalam berbagai aspek, termasuk aspek kognitif dan aspek emosi.

SKD Pengadaan PNS Tahun 2023 dilaksanakan dalam durasi waktu 100 (seratus) menit. Durasi waktu pelaksanaan SKD tersebut dikecualikan bagi penyandang disabilitas sensorik netra yang melamar pada kebutuhan khusus penyandang disabilitas, yaitu 130 (seratus tiga puluh menit).

Jumlah keseluruhan soal SKD adalah 110 (seratus sepuluh) soal dengan rincian sebagai berikut.

1. Soal Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), sejumlah 30 (tiga puluh) butir soal.

2. Soal Tes Intelegensia Umum (TIU), sejumlah 35 (tiga puluh lima) butir soal.

3. Soal Tes Karakteristik Pribadi (TKP), sejumlah 45 (empat puluh lima) butir soal.

Berikut ini dibagikan 100 soal SKD CPNS tahun 2023 untuk membantu pelamar CPNS dalam mempelajari soal-soal SKD CPNS.

Soal nomor 1

Berikut ini bukan termasuk isi Dekrit Presiden adalah .…
a. tidak berlakunya UUDS 1950
b. berlakunya kembali UUD 1945
c. pembubaran konstituante
d. pembentukan MPRS dan DPRS
e. semua jawaban salah

Soal nomor 2

Berikut ini adalah isi Trikora, kecuali .…
a. Gagalkan pembentukan negara boneka Papua buatan Belanda
b. Kibarkan Sang Merah Putih di Irian Barat
c. Bersiaplah untuk mobilisasi umum
d. Bubarkan PKI
e. Semua jawaban benar

Soal nomor 3

Pengangkatan Presiden seumur hidup ditetapkan pada masa pelaksanaan sistem ….
a. Demokrasi Terpimpin
b. Demokrasi Liberal
c. Demokrasi Pancasila
d. Demokrasi Sosialis
e. Orde Baru

Soal nomor 4

Kemerdekaan Indonesia diakui Belanda pada tanggal .…
a. 1 Maret 1949
b. 27 Desember 1949
c. 13 Agustus 1950
d. 17 Agustus 1945
e. 25 Agustus 1945

Soal nomor 5

Pada perjanjian yang dilaksanakan di atas kapal Renville pada 8 Desember 1947, delegasi Indonesia diwakili oleh ….
a. R. Abdulkadir Widjojoatmodjo
b. Mr. Amir Syarifudin
c. Moh Hatta
d. Ir Soekarno
e. Chairul Saleh

Soal nomor 6

Komisi PBB yang membantu menyelesaikan perselisihan antara Indonesia dan Belanda atas wilayah Irian Barat adala .h…
a. UNTEA
b. UNCI
c. KTN
d. AFNEI
e. UNESCO

Soal nomor 7

Hasil Perundingan Linggarjati menyatakan bahwa wilayah kekuasaan Indonesia menjadi .…
a. Sumatra, Jawa, dan Madura
b. Sumatra, Jawa, dan Kalimantan
c. Sumatra, Jawa, dan Bali
d. Sumatra dan Jawa
e. Jawa saja

Soal nomor 8

Menurut Prof. Notonegoro, apa yang dimaksud dengan nilai vital ….
a. segala sesuatu yang benar-benar penting bagi manusia
b. segala sesuatu yang dapat menyebabkan hal yang genting bila tak terpenuhi
c. segala sesuatu yang berguna bagi manusia untuk dapat mengadakan kegiatan dan aktivitas
d. nilai yang bersumber pada unsur akal manusia;
e. semua jawaban benar

Soal nomor 52

Sebuah segitiga siku–siku mempunyai sisi a, b, c yang berupa bilangan bulat dan membentuk barisan aritmetika. Keliling segitiga itu adalah p cm dan luasnya adalah q cm2. Apabila 3p =2a, maka a = …
a. 8
b. 9
c. 10
d. 11
e. 12

Soal nomor 53

Rata–rata bila dari siswa wanita di suatu kelas adalah 73 dan siswa laki–laki adalah 71. Rata–rata nilai keseluruhan kelas itu adalah 71,8. Persentase selisih banyak siswa laki–laki dan wanita adalah … %
a. 50
b. 40
c. 30
d. 20
e. 24

Soal nomor 54

Selisih panjang rusuk 2 kubus adalah 2cm, sedangkan selisih volumenya 218 cm3. Panjang rusuk kubus yang besar adalah .…
a. 5
b. 7
c. 9
d. 11
e. 12

Soal nomor 55

Seorang pengendara menempuh 60% perjalanannya dengan kecepatan 36 km/jam. Jika kecepatan rata–rata pengendara 36 km/jam, maka kecepatan di sisa perjalanan adalah … km/jam.
a. 12
b. 24
c. 36
d. 48
e. 60

Soal nomor 56

Sasa membeli gula kapas pada acara pasar malam, setelah itu ia jual kembali pada Ruridan memperoleh laba 20%, kemudian Ruri menjual kembali pada Febrina dengan merugi 20%. Selanjutnya Febrina menjual kembali pada Anik 2/3dari harga yang ia beli. Berapakah harga gula kapas yang dibeli Anik dari harga awal?
a. 96%
b. 72%
c. 64%
d. 58%
e. 60%

Soal nomor 57

Terdapat sebuah kubus dengan panjang rusuk 3 inchi yang dicat dengan warna hijau untuk setiap bidang sisinya. Jika kubus ini dipotong-potong menjadi kubus kecil dengan panjang rusuk 1 inchi, banyak kubus kecil yang hanya di kedua bidang sisinya berwarna hijau adalah .…
a. 12
b. 18
c. 23
d. 27
e. 30

Soal nomor 58

120,160,180,192, x, .…
a. 198
b. 200
c. 210
d. 220
e. 212

Soal nomor 59

17,19, 36, 55, 91, .…
a. 126
b. 136
c. 146
d. 156
e. 158

Soal nomor 60

23,31,19,12, 42, 43, 61,55, .…
a. 98,103
b. 103,98
c.  99,104
d. 104,99
e. 105,98

Soal nomor 61

V, U, T, Q, R, S, P, O, N, …
a. L, M
b. K, M
c. K, L
d. J, K
e. J, M

Soal nomor 62

C, F, I, J, M, P, S, T,…
a. V
b. W
c. X
d. Y
e. Z

Soal nomor 63

1, 1,1, 2, 2, 2, 3, 4, 5, ,…
a. 5, 6
b. 5, 5
c. 6, 7
d. 8,8
e. 7,7

Soal nomor 64

0, 1,4, 11,26, ,…
a. 57
b. 60
c. 64
d. 68
e. 28

Soal nomor 65

Tidak ada kambing yang berparuh.
Sebagian yang berparuh memiliki bulu yang indah, maka ….
a. kambing bukan hewan yang indah
b. kambing bukan burung
c. sebagian yang memiliki bulu yang indah bukan kambing
d. setiap yang berbulu indah bukan kambing
e. tidak dapat diambil kesimpulan

Soal nomor 66

Seorang teman tiba tiba sangat perhatian terhadap saya, maka saya akan …
a. biasa saja
b. berterima kasih
c. risih
d. curiga terhadap perubahan sikapnya
e. berhati-hati

Soal nomor 67

Jika Anda bertemu dengan seseorang yang tidak Anda kenal, maka Anda akan ….
a. menyapanya terlebih dahulu
b. tidak menyapanya karena t
c. Tidak menyapanya karena Anda tidak mengenalnya
d. Tersenyum saja
e. Berpura-pura tidak melihatnya

Soal nomor  68

Anda percaya bahwa seorang PNS adalah yang ….
a. bisa amanah
b. melayani dengan tulus
c. rela ditempatkan di mana pun
d. senang dengan kepastian
e. tenang dengan masa depannya

Soal nomor 69

Anda senang jika atasan Anda merupakan orang yang…
a. lemah lembut
b. ramah
c. profesional
d. berintegritas
e. suka memuji

Soal nomor 70

Ketika berhadapan dengan seseorang yang banyak omongnya, maka Anda akan ….
a. diam saja
b. ikut banyak omong juga
c. marah dan menyuruhnya bekerja saja
d. menyuruhnya membuktikan omong besarnya saja
e. Tidak peduli dengan yang dia katakan

Soal nomor 71

Saya diminta untuk lembur kerja sedangkan saya sudah berjanji kepada anak saya untuk mengantarnya ke pesta ulang tahun
sahabatnya. Sikap saya..
a. pulang dengan diam diam, tanpa sepengetahuan pimpinan
b. berpura pura sakit agar dapat diizinkan untuk segera pulang
c. menghubungi anak saya menjelaskan agar naik taksi saja
d. bekerja lembur, karena yakin anak saya pasti memaklumi
e. meminta izin pimpinan mengantar anak saya kemudian kembali ke kantor untuk bekerja lembur

Soal nomor 72

Pada saat menghadapi tugas yang berat dan menuntut kemampuan tinggi, saya ….
a. meninggalkan tugas begitu saja
b. berusaha mencari penyelesaian yang tidak membutuhkan waktu panjang
c. Berusaha sedikit demi sedikit untuk menyelesaikan walau memakan waktu panjang
d. Meminta bantuan teman untuk menyelesaikan tugas itu
e. Menyuruh teman menggantikan saya

Soal nomor 73

Kinerja organisasi berjalan cukup efisien, tetapi pimpinan terkesan mengontrol situasi dengan sangat ketat. Sikap saya adalah..
a. tidak bertindak apapun, cukup dengan mengikuti jalannya arus
b. mengusahakan keterlibatan pegawai dalam pengambilan keputusan
c. mengabaikan saja
d. melakukan pekerjaan sesuai bidang sehingga membuat pegawai merasa penting dan dilibatkan
e. Mengingatkan batas waktu dan tugas kepada atasan

Soal nomor 74

Anda senang jika datang ke sebuah restoran yang ….
a. Pelayannya ramah dan cekatan
b. Cepat membuat pesanan Anda
c. Makanannya enak walau lama
d. Murah
e. Mahal

Soal nomor 75

Ketika berbelanja di minimarket, kasir melakukan kesalahan penghitungan, maka sikap saya ….
a. mengkonfirmasi untuk mendapatkan kebenaran
b. mengkonfirmasi jika saya dirugikan
c. mengkonfirmasi jika selisih harga terlalu tingi
d. menegurnya, karena seharusnya dia lebih teliti dalam bekerja
e. abaikan saja karena bukan kesalahan saya

Soal nomor 76

Atasan anda berhalangan masuk kantor karena sedang sakit, sementara ada dokumen penting yang harus tanda tangani dan diajukan kepada kepala kantor. Bagaimana sikap Anda
a. memalsukan tanda tangan atasan anda setelah mendapatkan izin
b. membiarkan karena sudah bukan kewenangan Anda
c. menghadap kepala kantor untuk meminta pendapat
d. menyusul atasan anda ke rumah sakit dan meminta paraf
e. mengajukan pelaksana harian sementara atasan A

Soal nomor 77

Anda mempunyai pimpinan baru di kantor. Anda akan…
a. bersikap sopan kepadanya
b. memperkenalkan diri Anda
c. bersikap ramah dan hormat kepadanya
d. memberitahunya rekan-rekan Anda yang kurang professional
e. biarkan waktu saja yang membuatnya akrab

Soal nomor 78

Sepulang dari kantor, Anda akan ….
a. pulang ke rumah
b. membelikan makanan untuk keluarga Anda
c. membawa cerita baru dari kantor Anda buat keluarga
d. tidak mempersiapkan apa pun
e. segera beristirahat saja

Soal nomor 79

Suatu hari hujan mengguyur dengan deras dan jalanan yang Anda lalui kebanjiran, maka Anda akan ….
a. menggerutu
b. kesal karena banjir
c. biasa saja
d. bermain air
e. menunggu hingga airnya surut

Soal nomor 80

Saya sering memergoki orang-orang yang tidak membuang sampah pada tempatnya, maka saya akan ….
a. marah
b. menasehatinya
c. diam saja
d. mengatakan bahwa dia telah menyakiti bumi
e. memungut sampah itu sembari menegurnya

Soal nomor 81

Ketika ada seseorang yang memotong antrean Anda, maka Anda akan …
a. diam saja
b. memarahinya
c. memukulnya
d. melapor kepada petugas yang berwenang
e. menyatakan bahwa orang yang berjiwa besar itu adalah mereka yang tertib

Soal nomor 82

Saya tidak senang jika melihat orang yang merusak tanaman di taman kota, maka saya akan …
a. marah
b. menasehatinya
c. diam saja
d. mengatakan bahwa dirinya telah menyakiti tanaman itu
e. melaporkannya kepada petugas yang berjaga di taman tersebut jika ada

Soal nomor 83

Ketika berhadapan dengan pilihan-pilihanyang sulit dalam hidup Anda, biasanya Anda akan ….
a. meminta orang tua untuk memilihkan
b. meminta pendapat rekan-rekan Anda
c. meminta petunjuk kepada Tuhan
d. menghitung kancing baju Anda
e. mengundinya saja

Soal nomor 84

Anda sedang sibuk dengan pekerjaan Anda yang sudah hampir memasuki deadline, maka Anda akan ….
a. mengurangi aktivitas bersama keluarga Anda
b. lembur setiap hari
c. mengurangi interaksi dengan rekanrekan kerja Anda
d. biasa saja karena saya sudah menyicilnya terlebih dulu
e. fokus pada penyelesaian tugas tanpa melupakan yang lainnya

Soal nomor 85

Anda senang tinggal dalam lingkungan yang ….
a. rumahnya berdekatan
b. tertutup
c. sepi
d. suasananya individual
e. suasananya penuh kekeluargaan

Soal nomor 86

Ketika Ketua RT Anda membutuhkan warganya untuk melakukan kerja bakti di lingkungan rumah Anda dan sekitarnya, Anda sedang sibuk, maka Anda akan ….
a. tetap ikut dalam kerja bakti walau Anda sedang punya tugas mendadak
b. menemui Pak RT dan warga dengan membawa maaf dan makanan
c. meminta salah seorang pekerja Anda untuk ikut serta dalam kerja bakti
d. idak ambil peduli dengan semua yang terjadi
e. meminta orang lain untuk mewakili Anda dalam kerja bakti tersebut

Soal nomor 87

Jika Anda sedang dalam keadaan yang lelah, biasanya Anda akan…
a. segera istirahat
b. tetap menyelesaikan pekerjaan yang belum selesai
c. memakai balsem atau sejenisnya
d. ngobrol dengan seseorang yang lain
e. istirahat dan tidak bisa diganggu oleh siapa pun

Soal nomor 88

Harga-harga saat ini berubah dengan cepat dan kecenderungannya meningkat terus, sementara pendapatan dari saya terbatas. Menghadapi keadaan ini,  saya ….
a. membuat rancangan penggunaan keuangan secara lebih hati-hati
b. merancang penggunaan uang sekaligus minta tambahan gaji
c. marah terhadap situasi yang tidak menentu
d. Mengurangi pengeluaran untuk hal-hal yang tidak cocok
e. Meminta tambah uang saku dari orang tua

Soal nomor 89

Jika Anda sedang memiliki banyak pekerjaan dan atasan Anda memberi pekerjaan yang baru lagi kepada Anda padahal pekerjaan sebelumnya belum Anda selesaikan, maka Anda akan ….
a. menerimanya dan mengatakan bahwa pekerjaan sebelumnya belum selesai
b. menerimanya dan meminta rekan kerja Anda untuk menyelesaikannya
c. memintanya untuk memberikan pekerjaan tersebut kepada rekan Anda yang lain
d. menolaknya karena Anda sudah memiliki banyak pekerjaan
e. menolaknya karena Anda ingin memberikan pekerjaan juga kepada rekan Anda yang lain

Soal nomor 90

Jika Anda sudah tidak memiliki pekerjaan apa pun di kantor, maka Anda akan ….
a. bersantai-santai hingga datang pekerjaan selanjutnya
b. tidak mungkin karena pekerjaan Anda tidak akan ada habisnya
c. meminta pekerjaan kepada atasan Anda
d. menawarkan diri kepada rekan kerja Anda yang mungkin sedang kerepotan
e. menikmati keadaan kantor saja sebelum Anda kembali sibuk

Soal nomor 91

Saat saya menghadiri pernikahan seorang kerabat dari luar kota bersamaan dengan itu ada tugas kantor, sedangkan minggu lalu saya sudah membolos, saya akan..
a. mempersiapkan diri sejak awal dan membicarakannya dengan pimpinan untuk menyelesaikan tugas di hari lain
b. melaksanakan tugas sungguh-sungguh dan inilah kesempatan untuk memperbaiki kinerja saya
c. meminta izin tidak dapat mengikuti tugas hari ini
d. mengerjakan tugas dengan sungguh-sungguh
e. memilih pergi dan berusaha sebaik mungkin pada tugas berikutnya

Soal nomor 92

Anda memiliki keinginan untuk mendirikan sebuah lembaga pendidikan yang…
a. berkualitas
b. terjangkau
c. elite
d. mahal
e. berakhlak

Soal nomor 93

Kreativitas yang tidak boleh Anda lakukan  sebagai PNS adalah ….
a. menciptakan sistem komputer yang baru
b. menemukan antivirus yang terbaru
c. mempercepat koneksi data
d. memanfaatkan celah peraturan yang ada
e. mengkritisi kebijakan pemerintah

Soal nomor 94

Upaya pemasungan kreativitas akan membuat seseorang ….
a. hilang kreativitasnya
b. mati
c. berontak dan melawan
d. hidup tenang
e. sedih

Soal nomor 95

Anda bertugas menjadi seksi konsumsi dalam sebuah acara, maka Anda akan ….
a. membeli snack di luar seperti biasa
b. mengajak keluarga Anda untuk menyiapkannya
c. memberikan kesempatan kepada hadirin untuk meracik sendiri makanannya
d. menolak tugas tersebut
e. menyiapkan semuanya oleh Anda sendiri saja

Soal nomor 96

Anda diminta untuk melaksanakan pengadaan barang oleh kepala kantor,
kepala kantor menginginkan hasil pengadaan barang tersebut dapat lebih baik dari pada pengadaan sebelumnya. Cara Anda agar dapat memenuhi kemauan kepala kantor adalah…
a. mempelajari pengadaan sebelumnya, kemudian memberi tambahan dan merubahnya menjadi lebih baik
b. mengubah pengadaannya, sehingga berbeda dengan sebelumnya
c. meminta bantuan senior agar diberi petunjuk cara pengadaan yang baik
d. meminta petunjuk kepala kantor
e. mempelajari bentuk-bentuk pengadaan dengan standar kantor lain agar bisa diterapkan di kantor

Soal nomor 97

Kepala kantor memberikan sebuah pekerjaan kepada saya, biasanya pekerjaan ini diselesaikan dalam waktu 3 minggu, tetapi saya memiliki cara agar pekerjaan ini dapat selesai dalam 1,5 minggu dengan sedikit
menerobos aturan normal yang ada, maka  sebaiknya …
a. saya menggunakan cara yang biasa digunakan saja sehingga tidak timbul permasalahan
b. saya gunakan cara yang baru dengan syarat tidak melanggar peraturan perundangan yang ada
c. saya gunakan cara yang lain meskipun waktunya juga sama 2 minggu
d. saya meminta petunjuk kepala kantor
e. saya gunakan cara yang baru yang penting pekerjaan dapat selesai lebih cepat dan rapi

Soal nomor 98

Suatu hari, ada banyak sekali kertas bekas di rumah Anda, maka Anda akan ….
a. membuangnya ke tempat sampah
b. membakarnya
c. menjualnya kepada tukang kertas
d. memberikannya kepada tukang pemulung
e. membuat kertas karton dari kertas tersebut

Soal nomor 99

Anda baru selesai melakukan sebuah hajatan di rumah dan masih terdapat banyak sisa nasi, maka Anda akan ….
a. memberikannya kepada para tetangga
b. memberikannya kepada ayam Anda
c. membuangnya saja
d. membuat nasi goring
e. memberikannya kepada orang yang lebih membutuhkan

Soal nomor 100

Jika ada waktu luang, selama akhir pekan saya biasanya ….
a. gunakan untuk tidur siang
b. saya ajak keluarga untuk makan di luar
c. berlatih bermain musik
d. gunakan untuk mempelajari hal-hal lain yang sifatnya positif
e. gunakan untuk menyelesaikan pekerjaan kantor yang belum selesai

Baca :

Demikian 100 contoh soal SKD CPNS tahun 2023. Semoga bermanfaat.

Adblock test (Why?)


SEARCH DISINI :

Related posts