Tanpa Play Store, Huawei Mate 30 Series 5G Siap Tantang iPhone 11


SEARCH DISINI :

Smartphone dengan jaringan 5G memang menarik untuk dibahas. Untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap smartphone 5G, Huawei memperkenalkan dua perangkat terbarunya. Adapun smartphone terbaru yang diperkenalkan Huawei Technologies yaitu Huawei Mate 30 dan Huawei Mate 30 Pro.

Kedua smartphone terbaru dari Huawei tersebut digadang-gadang bisa menyaingi eksistensi iPhone 11 yang belum lama ini dirilis. Smartphone Huawei Mate 30 dan Huawei Mate 30 Pro itu sendiri baru saja diluncurkan di Jerman, tepatnya di Munich. Untuk lebih mengenal perangkat terbaru dari Huawei tersebut, anda simak saja ulasan yang kami bagikan berikut ini.

Read More

Spesifikasi Huawei Mate 30 dan Pro

Sebagai penantang iPhone 11, spesifikasi kedua smartphone terbaru Huawei sangatlah mumpuni. Untuk layarnya, Huawei Mate 30 hadir dengan layar seluas 6,62 inci. Sementara Huawei Mate 30 Pro dibekali dengan bentangan layar seluas 6,53 inci. Disamping itu, desain layarnya juga berbeda. Huawei Mate 30 memiliki layar datar yang terkesan lebih tradisional. Sedangkan Huawei Mate 30 Pro memiliki layar yang melengkung di sekitar tepinya.

Mengenai bekalan kameranya, Huawei Mate 30 dan Huawei Mate 30 Pro dilengkapi dengan empat kamera belakang. Adapun kamera belakang yang digunakan yaitu merk Leica. Seperti yang diketahui, Leica adalah merk kamera premium yang memiliki kualitas bagus. Anda pun tak perlu meragukan kualitas hasil jepretan foto maupun rekaman videonya.

Beralih ke bagian dapur pacunya, kedua smartphone terbaru dari Huawei ini dipersenjatai dengan chipset Kirin 990. Perlu diketahui bahwa chipset Kirin 990 adalah chipset yang mengusung teknologi paling canggih saat ini. Semakin canggih karena ponsel ini juga dibekali dengan 14 antena khusus.

Lain halnya untuk dukungan dayanya, kedua smartphone 5G ini dibekali dengan baterai yang memiliki kapasitas besar. Untuk Huawei Mate 30, smartphone ini didukung dengan baterai berkapasitas 4.200 mah. Sedangkan untuk Huawei Mate 30 Pro, baterai yang diusungnya berkapasitas 4.500 mAh.

Di sektor dayanya, kedua smartphone 5G terbaru dari Huawei ini juga dilengkapi dengan fitur pengisian cepat. Fitur ini dikombinasikan dengan kabel 40W. Berkat kombinasi tersebut, smartphone 5G dari Huawei bisa mengalahkan performa pengisian daya dari iPhone 11. Dalam waktu singkat, smartphone anda sudah bisa terisi penuh.

Sektor konektivitas yang dibawa Huawei Mate 30 dan Huawei Mate 30 Pro terbilang lengkap. Hal ini dikarenakan smartphone Huawei Mate 30 dan Huawei Mate 30 Pro telah dilengkapi dengan NFC, Bluetooth 5.1, DLNA, Hotspot, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac dan masih banyak lainnya. Anda pastinya akan merasa sangat dimanjakan saat menggunakan smartphone Huawei Mate 30 dan Huawei Mate 30 Pro.

Harga Huawei Mate 30 dan Pro

Perihal harga juga tak kalah menarik untuk dibahas. Smartphone Huawei Mate 30 Pro 5G diketahui akan dijual dengan harga sebesar US$1.326 atau jika dirupiahkan maka akan setara Rp 18,56 juta per unit. Perlu diketahui bahwa smartphone Huawei Mate 30 dan Pro tidak hanya disediakan dengan jaringan 5G saja, akan tetapi juga 4G dengan banderolan harga yang berbeda tentunya.

Adapun untuk Huawei Mate 30 4G, anda bisa mendapatkannya dengan harga US$883 atau setara dengan harga Rp 12,36 juta. Sedangkan untuk Huawei Mate 30 Pro 4G, Huawei menawarkannya dengan harga US$1.215 atau senilai Rp 17,02 juta per unit.

Dengan harga yang sesuai, smartphone Huawei Mate 30 dan Huawei Mate 30 Pro dihadirkan dengan ragam warna yang bervariasi. Sebut saja black, space silver, emerald green dan cosmic purple. Dengan demikian, tampilan smartphone Huawei Mate 30 dan Huawei Mate 30 Pro terkesan lebih menarik. Anda pastinya bisa lebih percaya diri saat mengoperasikan Huawei Mate 30 dan Huawei Mate 30 Pro.

Kelebihan dan Kekurangan

Huawei Mate 30 dan Huawei Mate 30 Pro diklaim sebagai ponsel yang lebih kompak. Kedua smartphone ini juga memiliki keunggulan dalam sektor kameranya. Pasalnya, bekalan kameranya bisa dibalik dengan layar sampul yang tampak lebih terang. Dengan demikian, ponsel yang mempunyai layar besar ini tetap terasa sangat ringkas di tangan.

Kamera yang dibawanya juga diketahui mengusung resolusi tinggi. Huawei Mate 30 dibekali dengan kamera beresolusi 40MP, 16MP, 8MP dan kamera depan 24MP. Sementara kamera Huawei Mate 30 Pro, smartphone ini dibekali dengan kamera beresolusi 40MP, 40MP, 8MP dan kamera depan 32MP.

Keunggulan keduanya juga bisa diketahui dari sektor penyimpanannya. Diketahui bahwa smartphone Huawei Mate 30 dan Huawei Mate 30 Pro dibekali dengan RAM yang memiliki kapasitas 8 GB. Sedangkan untuk memori internalnya, smartphone Huawei Mate 30 didukung dengan memori internal yang memiliki kapasitas 128 GB. Untuk sektor penyimpanan Huawei Mate 30 Pro lebih lapang karena memori internalnya berkapasitas 256 GB.

Dibalik kelebihan yang dimilikinya, kedua smartphone ini juga mempunyai kekurangan. Smartphone 5G ini tak memperoleh lisensi resmi Android dari Google. Dengan alasan tersebut, smartphone Huawei terbaru ini hanya akan memanfaatkan Android open source. Bahkan di dalam smartphone Huawei Mate 30 dan Huawei Mate 30 Pro tak akan bisa ditemukan Play Store, Gmail, YouTube, Maps dan beragam aplikasi bawaan Google lainnya. Walau demikian, smartphone Huawei tetap menarik untuk dimiliki.


SEARCH DISINI :

Related posts