Penyebab Kilang Minyak Pertamina RU IV Cilacap Terbakar

Penyebab Kilang Minyak Pertamina RU IV Cilacap Terbakar
Penyebab Kilang Minyak Pertamina RU IV Cilacap Terbakar

SEARCH DISINI :

TOPIKTREND.COM, Penyebab Kilang Minyak Pertamina RU IV Cilacap Terbakar – Kilang Pertamina RU IV Cilacap, Jawa Tengah terbakar, Sabtu (13/11/2021) malam. Warga sekitar menyebut sempat terdengar suara petir menggelegar sebelum kebakaran tersebut.

Meski belum ada keterangan resmi dari pihak terkait, namun kebakaran kilang itu diduga karena sambaran petir.

Read More

Diwartakan Solopos.com–jaringan Suara.com, Sabtu (13/11/2021) Eko Supriyanto, mengaku mendapat informasi kebakaran kilang Pertamina RU IV Cilacap itu dari grup Whatsapp.

Dirinya tidak tahu secara pasti kapan kebakaran itu terjadi. Namun, seingat Eko sebelum kebakaran tersebut sempat terdengar suara petir menggelegar.

“Sepertinya kejadiannya sore menjelang malam tadi, sekitar bakda maghrib,” ucapnya.

Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol. M. Iqbal Alqudusy, membenarkan terjadinya kebakaran di kilang minyak Pertamina RU IV Cilacap itu.

“Saat ini masih dilakukan upaya pemadaman dan koordinasi dengan Pertamina, karena daerah itu maksimum security,” ujar Iqbal singkat.

Video terbakarnya kilang minyak tersebut beredar di media sosial (medsos) salah satunya diunggah akun Twitter @RadioElshinta.

Dalam rekaman video singkat itu, terlihat dari kejauhan api membumbung tinggi meski dalam kondisi hujan dengan intensitas sedang.


SEARCH DISINI :

Related posts