TRIBUNNEWS.COM – Hasil Manchester City vs Aston Villa Liga Inggris pekan 38 selesai dengan skor 3-2, Minggu (22/5/2022) malam.
Gol-gol yang diciptakan Gundogan pada menit 76′ dan 81′ serta Rodri pada menit ke 78′ sukses membawa Manchester City mencatatkan comeback dramatis.
Sebelumnya, Manchester City harus tertinggal dua gol terlebih dahulu dari Aston Villa.
Gol dari Matty Cash dan Countinho membuka asa The Villans untuk meraih tiga angka.
Namun, kolektivitas pasukan Guardiola yang membutuhkan kemenangan membuyarkan misi Gerrard untuk membantu Liverpool menjuarai Liga Inggris.
Berkat torehan tiga poin The Citizens, gelar Liga Inggris resmi menjadi milik Manchester City.
Kevin De Bruyne dan kolega menjadi juara Liga inggris dengan torehan poin 93 angka, hanya unggul satu poin dari Liverpool yang berada tepat di bawah mereka.

Baca juga: Hasil Liverpool vs Wolves: Firmino Pastikan Kemenangan 3-1, The Reds Gagal Juara Liga Inggris
Jalan Pertandingan
Manchester City langsung mengambil dominasi penguasaan bola sejak pertandingan dimulai.
Sedangkan Aston Villa lebih memilih untuk bermain bertahan dengan menunggu para pemain The Citizens di setengah lapangan.

