Nicholas Saputra Jadi Duta Nasional UNICEF di Indonesia

senggang.republika.co.id

SEARCH DISINI :

Organisasi PBB Unicef telah mengumumkan Nicholas Saputra sebagai Duta Nasional Unicef atau United Nations Childrens Fund yang baru di Indonesia.

Pengumuman tersebut disampaikan dalam konferensi pers di Gedung Perpustakaan Nasional Jakarta pada hari senin 11 November 2019.

Read More
senggang.republika.co.id

Tidak hanya bergelut sebagai aktor, sutradara dan model, Nicho juga aktif dalam berbagai kegiatan lingkungan. Pemeran Rangga dalam film “Ada Apa Dengan Cinta?” berharap agar dapat berkontribusi bagi generasi masa depan negara ini.

Menurut perwakilan Unicef Indinesia Debora Comini, Nicho dipilih melalui proses seleksi yang panjang. Menjadi Duta harus mempunyai jejak kehidupan pribadi yang baik dan memiliki pengaruh yang besar melalui prestasi dan karya yang dihasilkan.

“Orang-orang yang terkenal akan memberikan pengaruh. Pengaruh tersebut dimanfaatkan untuk menyuarakan kepentingan anak dan kepentingan kemanusiaan,” ucap Debora di Perpustakaan Nasional Jakarta.

Alasan Nicholas Saputra Mau Menjadi Duta UNICEF

Alasan Nicholas Saputra mau dinobatkan sebagai Duta Unicef karena ingin membantu menyuarakan hak anak Indonesia. Tujuannya agar mendapatkan kehidupan yang layak.

“Menjadi Duta merupakan komitmen yang panjang. Waktu, kesamaan kepentingan, keseriusan lembaga menjadi pertimbanah untuk ikut terlibat. Saya pastikan dapat memberikan impact luas terhadap apa yang telah saya suarakan,” jelas Nicho perihal alasannya bergabung.

Biasanya, Nicho hanya mau disebut sebagai relawan saja. Karena belum bisa berbuat banyak dari segi waktu. Seperti pada kegiatan lingkungan hidup yang pernah diikutinya.

Tugas Nicholas Saputra Jadi Duta UNICEF

Nicho mempunyai tugas baru sebagai Duta Nasional. Yakni membantu kampanye Unicef terkait akses air bersih dan pentingnya sanitasi yang aman.

Disamping itu, Nicho berjanji tidak akan meninggalkan karirnya sebagai aktor, model, sutradara atau dunia seni peran. Talenta seni dan hobinya berpetualang justru dapat membantu tugasnya untuk menyuarakan hak anak.

Penunjukan Duta baru ini dilaksanakan menjelang peringatan 30 tahun KOnvendi Perserikatan Bangsa-Bangsa. Berkaitan dengan Hak-Hak Anak atau Convention on the Rights the Child pada tanggal 20 November.

Diharapkan Nicholas Saputra dapat mengemban tugas dengan baik. Sehingga kesehatan dan kesejahteraan anak-anak di Tanah Air dapat meningkat. Dengan demikian, peran selebriti sebagai Duta Nasional lebih efektif.


SEARCH DISINI :

Related posts